Kamis, 22 Desember 2011

Pengurus KOI Periode 2011-2015


Inilah Daftar Pengurus KOI Periode 2011 - 2015 

Rita Subowo kembali terpilih menjadi Ketua Umum KOI setelah terpilih secara aklamasi, dalam kongres KOI di Menara Peninsula, Slipi, Jakarta. Hasil ini sekaligus menjadi periode kedua dan terakhir bagi Rita Subowo di tampuk kekuasaan tertinggi KOI. Dalam acara tersebut turut pula dihadiri oleh utusan OCA, Heider A. Farman dan Olivier Niamkey selaku wakil dari IOC.
Dalam keterangan persnya, Rita membeberkan visinya untuk menciptakan atlet-atlet muda sejak dini yang mampu bersaing di event-event internasional.
”Saya ingin olahraga dapat menjadi nafas dalam kehidupan negara, terlebih kini olahraga tengah digiatkan dari tingkat sekolah agar dapat menciptakan bibit muda berbakat,” ujar Ketua Umum KOI, Rita Subowo kepada wartawan.
Selain menjelaskan mengenai visi kepemimpinannya, Rita Subowo juga menjelaskan proyek jangka panjang yang kini tengah dirancang oleh KOI.
“kami akan melakukan evaluasi kerja pada periode pertama. Yang terutama, kita masih ketinggalan dari negara lain, karena kita tidak punya sport science. Maka dari itu, kami (KOI) menghimbau agar pemerintah dan pihak swasta dapat berperan serta dalam menyediakan sarana dan prasarana yang memadai,” tandasnya.
Untuk menjalankan perannya sebagai Komite Olimpiade Indonesia, Rita Subowo akan didampingi oleh Wakil Ketua Umum Erik Thohir.
Erik Thohir terpilih setelah mengungguli master catur Indonesia, Utut Adianto dalam proses pemungutan suara dengan raihan 71-68.
Selain posisi Ketua Umum dan Wakil Ketua, Kongres KOI juga juga memperkenalkan tujuh nama lainnya yang akan membantu peran KOI untuk menciptakan bibit atlet muda nasional yang mampu bersaing di tingkat internasional.
Berikut urutan lengkap hasil pengurus Komite Olimpiade Indonesia (KOI) periode 2011-2015:
- Ketua Umum :
  Rita Subowo
- Wakil Ketua Umum :
  Erik Thohir
- Wakil Sekretaris Jenderal :
  Hifni Hasan
- Komisi Olympic Solidarity :
  Anthony Sunaryo
- Komisi Athlete :
  Yudi Purnomo
- Komisi Sport Development :
  Asrizal Tanjung
- Komisi Sport Medical :
  Bayu Rahadian
- Komisi Sport For All :
  Ade Lukman
- Komisi Olympic Culture and Education :
  Sonny Teguh Trilaksono
- Komisi Sport Environment :
  Raja Parlindungan Pane
Selamat bertugas ibu, semoga apa yang dicita-citakan bersama dapat menjadi kenyataan dan majulah olahraga negaraku, negara Indonesia yang kami cintai. Wassalam, semoga bermanfaat. 

Dihimpun dari : Inilah.com   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tambah sahabat dengan komentar, No Spam