Puisi di bawah ini termasuk ke dalam puisi kritik sosial, setidaknya menurut penulis, hehe. Selamat menikmati, salam Bhineka Tunggal Ika, untuk Indonesia Merdeka. Silahkan dinikmati, moga bermanfaat.
wisatamenarik.com
Kau, Aku Pada Suatu Waktu
Oleh : Fuadi
Jika kau melewati jalan ini suatu waktu
Oleh : Fuadi
Jika kau melewati jalan ini suatu waktu
Singgahlah di
dangau itu dulu
Di antara
riuh pohon bambu
Jernih bersih
air mengalir, usik hatimu
Di sela-sela
batuan bukit hijau
Dan suara
azan hentikan igau
Mari ke sini
Sekadar mencicipi
teh hangat di hari senja
Sekadar duduk
di beranda kayu maha karya anak bangsa
Dan senda
gurau yang telah lama kita tunda
Mengalirlah cerita
lama mengunggah warna
Rekat melekat
Kita dekat
Singgahlah
Sebab bulan
tak selamanya menerangi malam
Kadang awan
hitam membuat malam bungkam
Kisi-kisi
hati seakan mati diiris belati
Doa-doa
menjadi lenguhan tak bermuara
Datanglah, tanggalkan
jumawa
Ketika pikiran
mengalir sejuk bak embun pagi
Berpadu padan
dengan gemericik sendang
Nyanyian alam
mengabarkan cinta dan duka
Lihatlah dari
sini
Tentang
negeri
Tentang
panji-panji yang diingkari
Tentang
merah-putih sedih
Bisikan ilalang
malang
Koor kodok
menyambut hujan
Suara cicak
mendecak-decak
Yang tak
pernah kau temui di istana ingin
Tempat luka
kau balut sendiri
Tempat duka
menggurita masa
Dan senyum
hanyalah hiasan bibir
Di belakang anak
negeri mencibir
Lalu bertanyalah pada hati masing-masing
Tentang kita yang tak pernah sama
Di negeri yang sama
Di bawah bendera yang sama
Di negeri yang sama
Di bawah bendera yang sama
Bingkai Hati,
040614
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tambah sahabat dengan komentar, No Spam